oleh

Tri Adhianto Hadiri Acara Santunan Akbar di Masjid Al Muslimun

SIN.CO.ID – Tri Adhianto Hadiri Acara Santunan Akbar Di Masjid Al Muslimun Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto hadiri acara santunan akbar di Masjid Al Muslimun Jl. Sultan Agung Kecamatan Medan Satria, (17/04).

Sebanyak kurang lebih 1500 orang yang terdiri dari kaum duafa, disabilitas, dan anak yatim hadir di acara tersebut, dengan total dana yang dikeluarkan 491.000.000 Rupiah.

Dalam kesempatan ini, pria yg kerap disapa Mas Tri turut memberi sambutan, dalam sambutannya Tri menyampaikan bulan ramadhan adalah bulan suci, bulan yang penuh keberkahan, banyak para dermawan yang menyalurkan hartanya untuk kaum duafa dan anak yatim.

“Bulan puasa bulan suci yang penuh akan keberkahan, banyak para dermawan yang turut serta menginfakan hartanya untuk dibagikan pada kaum duafa,” ucap Tri.

Baca Juga  Azis Syamsuddin Berharap Paslon Tetap Menjaga Kondusivitas Daerah

Tri berharap tahun depan akan lebih banyak para donatur yang menginfaqkan hartanya untuk sesama, selain itu Tri juga mengatakan Pemerintah Kota Bekasi juga akan lebih memperhatikan kaum duafa dan anak yatim melalui program PKH dan BLT, sementara yang akan direalisasikan terlebih dahulu adalah marbot, guru ngaji, RT dan RW.

“Pemerintah Kota Bekasi juga akan lebih memperhatikan lagi kepada warga yang tidak mampu, melalui Dinas Sosial akan didata dan disalurkan program PKH dan BLT, untuk sementara saya akan merealisasikan kesejahteraan RT, RW guru ngaji dan Marbot, doa kan agar semuanya terealisasi dengan baik dan lancar,” tutup Tri. (ADV)

Baca Juga  Calon Kapolri Listyo Sigit, Dapat Dukungan Dari Dewan Pembina Pesantren Salafiyah Banten

 

Komentar

News Feed